Trip Raja Ampat 3 Hari 2 Malam Piaynemo

Trip Raja Ampat 3 Hari 2 Malam Piaynemo

PesonaPapua.com

Kaka.. mohon berkenan baca hingga selesai ya :)

1+ GUEST Rate *5

Paket Trip Raja Ampat 3 Hari 2 Malam Piaynemo sangat cocok bagi anda yang ingin liburan bersama teman atau keluarga. Lakukan perjalanan pribadi di Raja Ampat sehingga anda bisa memanfaatkan waktu secara fleksibel dan maksimal mengunjungi setiap spot wisata.

Raja ampat terkenal dengan banyaknya pulau-pulau dengan pasir putih cantik dan spot menyelam terbaik dengan keberagaman ekosistem bawah laut. Jangan sungkan untuk menghubungi kami sekedar bertanya dan berkonsultasi mengenai rute perjalanan anda jika liburan di Raja Ampat.

Untuk bisa ke Raja Ampat anda harus tiba di kota sorong atau pilih penerbangan ke Bandara Domine Eduard Osok di pagi atau siang hari. Selanjutnya anda bisa memilih melakukan perjalanan menggunakan private speed boat atau naik kapal ferry dengan jadwal keberangkatan di jam 09.00 dan 14.00 WITA.

Private Trip Piaynemo Raja Ampat

Harga bisa disesuaikan dengan kebutuhan tour anda, pastinya sudah termasuk biaya akomodasi berkualitas di Raja Ampat dengan pemandangan langsung ke laut. Tersedia sajian menu makanan yang beragam, enak dan halal muslim, jadi anda sudah tidak perlu khawatir lagi.

Trip Raja Ampat 3 Hari 2 Malam Piaynemo

Trip Raja Ampat 3 Hari 2 Malam Piaynemo tersedia setiap hari minimal jalan 2 orang peserta dari kota Sorong atau Kota Waisai. Jadi anda bisa melakukan perjalanan yang santai dan seru ditemani tour guide juga crew lokal berpengalaman dalam dunia pariwisata Raja Ampat.

Harga Sudah Termasuk :

  • Resort / Homestay
  • Mobil antar jemput
  • Tiket ferry pergi dan pulang
  • Makan (B-L-D)
  • Tour guide
  • Tiket masuk semua objek wisata
  • Biaya kontribusi desa adat
  • Alat snorkeling
  • Life jacket
  • Air mineral / soft drink
  • Buah / cemilan
  • Dokumentasi

Belum Termasuk :

  • Tiket pesawat
  • Pin / kjl
  • Tip
  • Kebutuhan pribadi selama trip

Di Raja Ampat tersedia pilihan penginapan seperti resort dan homestay dengan perbedaan harga yang beragam sesuai fasilitas yang didapat. Jika anda ingin menginap yang nyaman dan kamar ber AC, disarankan untuk memilih resort yang ada di Raja Ampat berlokasi dekat dari kota Waisai.

Tour 3 Hari 2 Malam Raja Ampat Harga Terjangkau

Itinerary Trip Raja Ampat 3 Hari 2 Malam

Dalam waktu 3 hari anda akan melakukan perjalanan di Raja Ampat dan mengunjungi 5 destinasi favorit mulai dari Puncak Piaynemo hingga Pulau Arborek. Lakukan aktivitas snorkeling, trekking dan diving di spot menyelam terbaik Raja Ampat sekarang juga.

Hari Pertama :

Anda akan dijemput di Bandara Domine Eduard Osok Sorong / hotel tempat anda menginap di Kota Sorong atau Waisai. Kemudian diajak ke lokasi sarapan di rumah makan lokal sebelum lanjut menyeberang ke Raja Ampat dari pelabuhan rakyat.

Menyeberang selama 2 jam naik ferry dengan tujuan kota Waisai dan diantar ke salah satu resort / homestay untuk check in juga makan siang. Kegiatan snorkeling bisa di lakukan di depan resort tempat anda menginap dan istirahat yang cukup untuk trip dihari selanjutnya.

Hari Kedua :

Pagi hari setelah sarapan di resort anda akan langsung dijemput menggunakan speed boat dari Waisai dan diajak trip ke Piaynemo Raja Ampat. Terkenal dengan keindahan gugusan pulau-pulau indah dari atas puncak, jadi harus naik ke atas sekitar 300-an anak tangga.

Private Trip Raja Ampat 3 Hari 2 Malam

Menuju ke spot Telaga Bintang dan Telaga Manta untuk berfoto di telaga yang berbentuk bintang dan juga pari manta jika dilihat dari atas puncak. Saat makan siang dan snorkeling di Pulau Arborek atau Kampung Yenbuba, nikmati waktu sepuasnya berenang bersama ikan-ikan di Raja Ampat.

Pasir Timbur Raja Ampat adalah sebuah pulau pasir yang muncul tergantung pasang surut air laut. Sore hari kembali ke penginapan dan istirahat sambil menunggu waktu makan malam tiba dan akan disajikan di resort.

Hari Ketiga :

Sarapan dan check out resort / homestay, kemudian naik mobil ke arah kota Waisai untuk city tour singkat sebelum ke Sorong. Diantat ke pelabuhan Waisai dan naik ferry, setelah tiba di Sorong langsung diantar ke hotel atau bandara untuk penerbangan pulang.

Rute disusun sangat fleksibel dan bisa berubah sesuai situasi dan kondisi peserta saat trip berlangsung. Cuaca di Raja Ampat bisa berubah sewaktu-waktu dan tidak bisa diprediksi, jika cuaca buruk makan trip di reschedule dan diganti ke hari berikutnya.

Booking Paket Tour 3 Hari 2 Malam Piaynemo Raja Ampat sekarang juga dan dapatkan penawaran harga terbaik. Nikmati waktu liburan anda dengan baik bersama kami dan melihat indahnya kepulauan Raja Ampat.

JANGAN PERNAH SUNGKAN Menghubungi Kami
Bertanya = Silaturahmi = Membuka Pintu Rezeki.

Kami selalu menyajikan HALAL FOOD selama tour di disini / Papua, sehingga sangat aman & nyaman terutama bagi wisatawan muslim..

Bagikan:

JANGAN PERNAH SUNGKAN Menghubungi Kami
Bertanya = Silaturahmi = Membuka Pintu Rezeki.