Tanjung Simora, Wisata Alam Indah Di Papua – Hallo semuanya! Ayo kita membahas tentang Tanjung Simora di Papua!
Kali ini kami ingin membahas Tanjung Simora yang ada di Papua, yang memiliki pemandangan menakjubkan.
Berbicara tentang Kabupaten Kaimana di Papua Barat, disana dipenuhi dengan destinasi wisata alam yang mengagumkan.
Salah satunya adalah Tanjung Simora yang menawarkan keindahan pantai tersembunyi. Pada dasarnya, pantai elok tersebut jarang sekali dikunjungi, padahal keindahannya begitu memukau.
Seiring berjalannya waktu, pesona Tanjung Simora semakin terdengar. Warga Kabupaten Kaimana sudah mulai menyerbu pantai sejuk ini sebagai destinasi wisata favorit.
Kondisi perairan di Tanjung Simora memang masih sangat bersih. Bahkan Anda akan melihatnya layaknya sebuah lukisan pemandangan.
Air di pantai tampak kebiruan yang segar dan jernih. Saking bersih dan jernihnya, Anda tidak akan mudah menemukan puing-puing sampah.
Tentunya, suasana seperti inilah yang elok dipandang. Mengingat tidak sedikit objek wisata pantai yang kotor dan penuh sampah karena ulah manusia.
Dengan semakin dikenalnya pantai menakjubkan ini, maka diharapkan kejernihan dan kebersihannya tetap terjaga.
Pesona Tanjung Simora Di Papua

Tanjung Simora memiliki bentangan pasir putih sekitar 300 meter. Sepanjang ukuran tersebut.
Anda akan mendapati kondisi pasir pantai yang masih sangat alami. Biota-biota di sekitarnya tampak menambah kesan alami dan membuat penasaran.
Tidak sedikit yang merasa terpukau dengan keindahannya, bahkan untuk warga Kaimana itu sendiri.
Nuansa perairan dan pasir pantai yang masih sangat bersih tentunya memberikan perasaan sejuk tidak terlupakan.
Tidak hanya keeksotisan perairan dan pasir putihnya saja yang bisa dinikmati. Keindahan panorama bibir pantai elok ini dihiasi rimbunan pepohonan yang menyejukkan.
Anda bisa memanfaatkannya untuk sekedar berlindung dari teriknya sinar matahari yang menyengat.
Banyak warga lokal yang baru mengetahui keindahan pantai ini karena sudah lama ‘tersembunyi’.
Mereka menganggap pantai ini begitu ideal untuk berekreasi bersama keluarga untuk mengujungi wisata ini.
Bertambah lagi spot menarik menikmati senja di Kabupaten Kaimana. Pantai Tanjung Simora bisa menjadi tempat mengagumkan untuk melihat sunset.
Mengingat lokasinya yang tepat berada di ujung tanjung. Artinya, lokasinya tidak terhalau mata saat menyaksikan senja secara langsung.
Akses Menuju Tanjung Simora, Papua
Pantai eksotis nan menawan ini berlokasi di Jalan Lingkar Simora berada di Kampung Baru, yang masuk dalam wilayah Kaimana, Papua Barat.
Akses jalan menuju pantai indah ini tadinya memang cukup sulit dan jauh. Namun, saat ini sudah lebih baik karena aksesnya sudah dibuka oleh Dinas PUPR.
Dengan demikian, rute ke pantai indah ini terkesan lebih murah dibanding ke KM 14 atau ke Bendungan Marsi dan Kolam Sisir.
Untuk menuju kesana, memang harus merogoh kocek yang lebih mahal Untuk mencapai tempat Tanjung Simora.
Wisatawan memang harus turun tangga tanah yang dibuat masyarakat sekitar secara sederhana.
Namun, diharapkan akan dikembangkan menjadi jalan setapak atau tangga dari beton agar lebih kokoh.
Bagaimana rasanya camping di pantai yang masih sangat alami dan bersih? Tentunya, hal ini akan menjadi pengalaman tidak terlupakan ketika anda berkunjung ke Papua Barat.
Pengunjung bisa mendirikan tenda lalu melakukan berbagai kegiatan camping yang mengasyikkan.
Jika ingin melakukannya, pastikan Anda menyiapkan segala perlengkapan berkemah dengan tepat.
Jangan lupa membawa perbekalan makanan, minuman, dan obat-obatan. Mengingat area pantai.
Yang menawan ini memang belum begitu terjamah sehingga berbagai persiapan harus dilakukan dengan matang.
Sekian penjelasan tentang Tanjung Simora di Papua, kami juga memiliki penawaran menarik untuk anda yaitu Paket Tour Wisata Raja Ampat Seru Harga Murah, jika anda berminat langsung saja hubungi kami lewat nomor yang sudah tertera!