Berlokasi di Indonesia Timur Raja Ampat menyimpan banyak keindahan alam didalamnya mulai dari wisata puncak hingga menyelam. Untuk bisa mengeksplor semuanya anda bisa mengikuti paket long trip raja ampat dan menyusuri surga tersembunyi di Timur Indonesia.
Untuk perjalanan yang maksimal harus ada perencanaan dari jauh hari mulai dari akomodasi, transportasi, rute dan biaya yang harus disiapkan. Di Raja Ampat terdapat banyak pilihan penginapan resort dan juga homestay dengan fasilitas yang beragam bisa disesuaikan dengan kebutuhan.
Raja Ampat memiliki 2 bagian yaitu bagian utara dan selatan, perjalanan akan di mulai dari kota Sorong yang merupakan pintu masuk utama. Satu-satunya bandara yang ada di Sorong yaitu Domine Eduard Osok dengan pilihan penerbangan yang tiba pagi hingga sore.
Paket Long Trip Raja Ampat
Untuk memudahkan anda saat liburan ke Raja Ampat, terdapat banyak pilihan paket long trip raja ampat tersedia setiap hari. Minimal jalan untuk 2 orang melakukan private trip tidak akan digabung dengan peserta lainnya sehingga privasi lebih terjaga dan nyaman.
Wayag
Terdapat wisata puncak dan pos hiu membuat wayag mempunyai daya tarik tersendiri, diperlukan trekking untuk sampai ke atas puncak. Tak jauh dari wayag ada penginapan homestay yang sudah ber ac dengan sajian menu makanan halal muslim.
Merupakan destinasi ikonik di Raja Ampat, untuk sampai di wayag anda harus naik speed boat dari waisai selama 3 jam sesuai kondisi gelombang. Di wayag ada 3 spot utama yaitu puncak wayag 2, wayag 1 dan konservasi hiu.
Piaynemo
Sering disebut sebagai “mini wayag” menjadikan puncak piaynemo salah satu destinasi yang tidak boleh terlewatkan saat ke Raja Ampat. Akses menuju ke atas puncak sangat mudah karena sudah terdapat tangga kayu dan tempat duduk untuk beristirahat.
Pemandangan gradasi air laut yang jernih mengelilingi setiap pulau kecil yang ada sehingga menjadi background foto instagramable. Cuaca terbaik berkunjung ke Raja Ampat adalah bulan Oktober – April, hindari liburan di musim angin dan gelombang.
Anda bisa menggunakan speedboat tertutup dengan perjalanan kurang lebih 2 jam melewati laut Raja Ampat. Anda bisa melakukan snorkeling dan bersantai disekitaran dermaga sambil menikmati kelapa muda dan makan siang.
Teluk Kabui
Terdapat beberapa spot untuk berfoto berupa puncak dan keindahan air laut yang jernih. 3 lokasi favorit di teluk kabui adalah batu pensil, batu wajah dan puncak marindal anda juga bisa menikmati waktu makan siang di pinggiran dermaga.
Pemandangan dari atas puncak marindal hampir sama dengan puncak piaynemo berupa gugusan pulau-pulau yang ada disekitarnya. Anda harus menaiki beberapa anak tangga kayu dan berfoto menggunakan drone sangat rekomendasi untuk hasil yang maksimal.
Disini juga anda bisa melihat sebuah pulau batu yang jika dilihat dari samping tampak berbentuk seperti wajah. Hal unik lainnya bisa anda temui yaitu sebuah batu yang menjulang tinggi berbentuk seperti pensil dan objek peninggalan sejarah lainnya di Raja Ampat.
Telaga Bintang
Destinasi Paket Long Trip Raja Ampat selanjutnya hanya membutuhkan waktu selama 5 menit penyeberangan menggunakan speed boat dari piaynemo. Untuk melihat sebuah laguna berbentuk bintang sempurna anda harus naik ke atas puncaknya, butuh trekking selama 3 menit naik tangga.
Akses menuju ke puncak sudah sangat aman karena dilengkapi pegangan di setiap jalan meskipun tangganya belum menggunakan tangga kayu seperti di piaynemo. Namun semua akan terbayar tuntas jika anda sudah tiba di atas puncaknya, berfoto sepuasnya.
Terdapat dermaga bisa anda gunakan untuk beristirahat sambil menunggu giliran untuk naik bergantian dengan peserta yang lebih dulu sampai. Karena di bagian atas puncak telaga bintang luasnya sangat terbatas sehingga harus bergantian demi keselamatan dan keamanan peserta.
Disini tidak terdapat fasilitas toilet dan tidak ada warga lokal yang berjualan. Jika dalam perjalanan ada yang ingin buang air atau minum kelapa muda bisa pada saat di dermaga piaynemo.
Dore Karui
Raja Ampat memiliki banyak laguna / danau laut berbentuk unik salah satunya di Dore Karui atau laguna manta. Warna air laut di dermaga dore karui tampak indah dengan warna hijau toska anda bisa mandi dan menikmati segarnya berenang di laut raja ampat.
Tidak terdapat fasilitas toilet tapi tangga menuju puncak di dore karui sudah menggunakan kayu hampir sama seperti piaynemo. Mambutuhkan waktu selama 5 menit ke atas, jika ada peserta yang tidak ingin naik anda bisa berfoto disekitar dermaga dore karui.
Sangat disarankan untuk menggunakan dokumentasi drone saat liburan ke Raja Ampat karena setiap destinasi menawarkan keindahan dari atas puncak. Jangan lupa juga untuk membawa perlengkapan lainnya yang dibutuhkan pada saat long trip di Raja Ampat.
Pasir Timbul
Raja Ampat memiliki beberapa objek pulau pasir timbul dan salah satu yang paling favorit adalah di dekat pulau mansuar. Sebuah pulau pasir yang muncul pada saat air laut surut dan menjadai lokasi bersantai sore hari sambil menikmati sunset.
Saat air laut surut sempurna maka sebuah hamparan pulau yang panjang indah akan mucul, dan itu adalah waktu terbaik berkunjung ke pasir timbul. Pulau ini dikelilingi air laut yang jernih sehingga anda bisa berenang di sekitaran pulau sambil menunggu antrian untuk berfoto bersama.
Pulau Arborek
Merupakan salah satu desa wisata di Raja Ampat lengkap dengan spot snorkeling dan diving disekitaran pulau. Untuk peserta yang tidak bisa berenang bisa snorkeling menggunakan pelampung di pinggiran dermaga dan tempat parkir kapal.
Terdapat banyak pilihan penginapan homestay dan resort bisa menjadi pilihan anda saat ke Raja Ampat. Bertemu dan melihat kehidupan warga yang beraktivitas sebagai nelayan dan membuat kerajinan tangan bisa anda beli untuk souvenir khas.
Keindahan pasir putih pulau menjadi tempat bersantai yang cocok untuk anda sambil menikmati sajian kelapa muda ditemani angin sepoi-sepoi. Penginapan di pulau ini sangat strategis karena dekat dengan spot piaynemo dan sekitarnya hanya membutuhkan waktu 1 jam.
Sawandarek & Yenbuba
Di pulau Mansuar Raja Ampat terdapat 4 kampung wisata yaitu Yenbuba, Sawandarek, Yenbekwan dan Kurkapa dengan spot berenang dan diving di sekitarnya. Sawandarek berlokasi dekat dari spot diving manta point, disini anda bisa menyelam dengan banyak ikan pari manta.
Hampir sama dengan pulau arborek, di sawandarek dan yenbuba juga memiliki keindahan alam bawah laut yang bisa anda nikmati dengan berenang. Terdapat beragam pilihan homestay dan resort disekitarannya, fasilitas makanan yang beragam dan nyaman dengan harga terjangkau.
Friwen Island
Memiliki 2 objek yaitu pantai untuk bersantai dan friwen wall untuk snorkeling, waktu terbaik untuk mampir di pulau ini pada saat sore hari. Anda bisa menikmati secangkir kopi dan gorengan di tepian pantai sambil melihat langit senja yang indah dari pulau friwen raja ampat.
Di pulau ini terdapat kampung dengan penduduk warga lokal dan homestay yang nyaman juga harga terjangkau dilengkapi fasilitas sesuai kebutuhan. Spot diving yang dekat dari pulau friwen yaitu mioskun di pulau ini terdapat banyak kelelawar dan spot menyelam terbaik.
Kalibiru
Terletak di dalam hutan teluk mayalibit, kalibiru menjadi salah satu spot yang tak boleh terlewatkan saat anda berkunjung di raja ampat. Untuk bisa sampai di kali biru anda harus menyeberang dan naik perahu dari dermaga desa warsambim raja ampat dan harus ditemani oleh guide lokal.
Lalu berjalan kaki menyusuri pinggiran sungai dan hutan hingga sampai di spot kali biru, anda bisa mandi di air sungai. Keunikan sungai ini adalah air nya berwarna biru pada saat terkena pantulan sinar matahari langsung, hutan disekitarnya juga masih terjaga dan asri.
Karawapop
Di bagian selatan raja ampat anda akan berkunjung ke karawapop dengan daya tarik berupa danau bentuk love besar. Kegiatan di sini anda bisa berfoto dari atas puncak dan harus melakukan trekking naik tangga ke atas sekitar 30 menitan untuk pemula.
Anda bisa istirahat di dermaga untuk makan siang atau sekedar bersantai sebelum naik ke atas puncaknya, pagi hari adalah waktu terbaik agar tidak terlalu panas. Jarak dari pelabuhan rakyat desa yellu ke karawapop hanya butuh waktu 1-2 jam menggunakan speed boat private.
Dafalen
Selain danau love besar, misool juga mempunyai destinasi danau love kecil bisa di lihat dengan trekking ke atas puncak dafalen. Pemandangan raja ampat dari atas puncak dafalen sangat indah dengan banyak karst yang berjejer dan perairan laut berwarna biru.
Saat berada di atas puncak dafalen disarankan untuk memperhatikan keselamatan karena di bagian atas puncak tidak luas atau sempit. Berlokasi dekat dengan spot wisata lainnya yang ada di misool seperti yapap dan lainnya.
Dapunlol
Mirip seperti piaynemo yang menawarkan keindahan gugusan pulau-pulau dari atas puncaknya, dan harus naik tangga kayu sampai ke atas. Dapunlol sering di kenal dengan sebutan puncak harfat, yaitu singkatan nama dari pak harun dan bu fatma.
Disekitaran lokasi dapunlol anda bisa mampir di sebuah goa telapak tangan, merupakan sebuah destinasi sejarah. Berkeliling menggunakan perahu dan melihat setiap sudut yang ada di kepulauan misool, ciptakan momen perjalanan yang seru dan berkesan.
Balbulol
Disebut sebagai icon of misool dengan gugusan pulau karst yang dikelilingi air laut jernih disekitarnya. Waktu terbaik adalah saat air surut anda bisa berkunjung ke sebuah laguna kecil yang dikelilingi batu karst yang menjulang tinggi.
Destinasi Paket Long Trip Raja Ampat di Misool, rutenya sudah disusun sebaik mungkin untuk hasil trip yang berkesan. Di homestay misool anda bisa istirahat di kamar yang nyaman dan ber ac juga pelayanan terbaik dengan sajian menu makanan beragam.
Namlol
Menjadi salah satu lokasi snorkeling terbaik di pulau misool, pada saat air surut anda bisa berjalan kaki di laut dan berkeliling disekitar. Melihat batu karst yang tajam dan berbentuk unik adalah daya tarik utama destinasi namlol di kepulauan misool dan bisa berfoto sepuasnya.
Snorkeling disini sangat aman karena air lautnya jernih dan tenang, terdapat beragam jenis ekosistem bawah laut bisa ditemui di perairan namlol. Aktivitas naik kayak dan berkeliling diantara bukit karst juga menjadi aktivitas terbaik saat anda ingin menghabiskan banyak waktu di misool.
Yapap
Anda bisa melihat langsung bebatuan yang berbentuk seperti pohon natal hanya di yapap misool raja ampat dan berfoto sepuasnya. Untuk bisa sampai di yapap anda harus menggunakan speed boat dan berkeliling disekitaran pulau-pulau yang ada.
Untuk hasil trip yang maksimal anda bisa memilih penginapan di yapap homestay, menginap di kamar atas air di tengah laut yang tenang dan nyaman. Pemandangan matahari di langit sosre dari homestay ini juga sangat indah sambil menikmati snack sore yang disajikan.
Lenmakana
Merupakan destinasi wisata berenang dengan ubur-ubur yang aman dan tidak menyengat setiap peserta yang akan berenang disini. Untuk bisa sampai di spot ini anda harus melewati jalur yang lumayan sulit dengan jalan batu dan kayu selama kurang lebih 30 menit.
Air di lenmakana ini adalah campuran antara air laut dan air tawar, ubur-ubur akan muncul pada saat pagi hari karena mereka akan banyak di permukaan. Berfoto bersama banyak ubur-ubur di dalam laut menjadi momen yang eksotis dan pengalaman tak terlupakan saat liburan ke raja ampat.
Goa Putri Termenung
Dinamakan gua putri termenung karena terdapat batu di dalam gua yang berbentuk seperti seorang perempuan yang termenung. Gambaran wajah dari batu ini tampak seperti tertutup rambut yang terurai panjang, terdapat berbagai cerita sejarah masa lampau dari tempat ini.
Untuk dapat sampai dilokasi ini anda harus berjalan kaki memasuki hutan dan gua sekitar 25 menit, destinasi ini sangat cocok bagi anda pecinta sejarah. Di bagian pantainya juga bisa berenang dan bersantai setelah lelah melakukan perjalanan ke dalam gua putri termenung.
Goa Keramat
Wisata religi lainnya di pulau misool ada di gua keramat, menurut cerita warga sekitar bahwa disini dulunya tempat pertama kali penyebar islam menginjakkan kaki di misool. Terdapat makam tokoh islam yang sering dikunjungi oleh wisatawan dan warga lokal sekitarnya.
Perairan disekitaran goa sangat tenang dan bisa untuk snorkeling dan berenang, berfoto dengan pemandangan langit-langit gua yang eksotis. Pastikan perjalanan anda di raja ampat di rencanakan dengan baik dan dari jauh hari agar semua persiapannya bisa lebih maksimal.
Paket long trip raja ampat hadir sebagai solusi bagi anda yang ingin liburan panjang dan mengeksplor setiap sudut yang ada di Raja Ampat. Pilih Paket Wisata Raja Ampat yang sesuai dengan kebutuhan anda dan kunjungi beragam kepulauan yang ada di Misool Raja Ampat.