Mengulas Pesona Papua Barat-Menjelajahi Indonesia Timur

Mengulas Pesona Papua Barat-Menjelajahi Indonesia Timur

PesonaPapua.com

Kaka.. mohon berkenan baca hingga selesai ya :)

Rate *5 post

Mengulas Pesona Papua Barat dan Menjelajahi Indonesia Timur, Papua Barat merupakan salah satu Provinsi di Indonesia yang terletak di bagian barat laut Pulau Papua. Provinsi ini merupakan pemekaran dari provinsi Papua.

Artikel ini mengulas Pesona Papua Barat yang mempunyai berbagai cerita,pesonanya dan berbagai destinasi yang jarang di ekspor oleh para wisatawan.

Mari kita simak pembahasan dalam artikel ini.

Mengulas Pesona Papua Barat-Menjelajahi Indonesia Timur

Menyimpan Sejuta Pesona di Dalamnya

Menyimpan Sejuta Pesona di dalamnya,Setiap Kabupaten yang ada di provinsi Papua Barat mempunyai pesona nya masing-masing yang kaya akan hayatinya flora dan fauna.

Yuk jelajahi.

Ibu Kota Papua Barat-Manokwari

Ibu Kota Papua Barat adalah Manokwari. Tempat yang memiliki sejumlah tempat wisata yang menarik untuk anda kunjungi.

Menawarkan keindahan alam yang akan memanjakan mata anda,memiliki keindahan pesona bawah laut yang kaya akan biota lautnya.

Tidak hanya kaya dengan pesona alam nya ternyata manokwari menyimpan cerita dan sejarah yang menarik untuk diketahui.

Kota Manokwari yang di kenal sebagai kkota peradaban Papua merupakan kota pertama kali injil masuk pada tanah papua.

Inilah Beberapa wisata yang wajib anda kunjungi walau sekali seumur hidup

Mengulas Pesona Papua Barat-Menjelajahi Indonesia Timur

Pantai Amban

Pantai yang memiliki pasir halus berwarna hitam yang memiliki keunikan nya tersendiri, anda bisa mneikmati matahari terbenam di pantai ini.

Wisata Pantai Bakaro

Hanya memakan waktu -+15 menit dari pusat kota Manokwari, tempat ini terkenal dengan pasir putihnya yang sangat halus dan ombak yang sangat tenang.

Danau Anggi

Dua danau yang dikelilingi oleh pegunungan menawarkan panorama alam yang sangat menarik serta kisah legenda yang menarik.

Pengunungan Wondiwoy

Sebuah Cagar alam yang merupakan rumah bagi para spesies burung, flora dan fauna. Tempat yang sangat dijaga oleh pemerintahan manokwari.

Pantai maruni

Bagi anda yang memiliki hobby memancing,anda dapat berkunjungi ke destinasi satu ini karena tempat ini merupakan spot terbaik untuk memancing.

Kabupaten Fak-Fak

Kabupaten Fak-fak,Tempat ini memiliki beragam pesona wisata yang menakjubkan untuk anda kunjungi dan bersantai bersama keluarga.

Fak-Fak Dikelilingi oleh keindahan alam yang masih asri dan pemandangan yang sangat luar biasa,memiliki pantai pasir yang bersih dan halus.

Air terjun Kiti

Air terjun menjadi ikon wisata Fakfak,Pemandangan Saat jatuhnya air dari tebing yang tinggi ke laut lepas dikelilingi oleh hutan tropis.

Teluk Toran

Teluk ini memiliki gugusan batu cadas dengan bentuk yang unik tersebar disepanjang pantai yang dihiasi dengan tanaman anggrek khas Papua.

Pulau Ugar

Pulau yang sangat menarik karena anda akan menyaksikan penyu hijau serta penyu sisik,terdapat beragam jenis terumbu karang dan biota lautnya.

Dan masih banyak lagi destinasi wisata yang wajib anda kunjungi di tempat ini karena keindahan alamnya Kabupaten fakfak.

Tidak hanya keindahan alamnya,Fakfak juga dikenal sebagai daerah pengahasil remapah-rempah terbaik terutama pala yang menyumbang hampir 70% di indonesia.

Mengulas Pesona Papua Barat-Menjelajahi Indonesia Timur

Kabupaten Arafak

Kabupaten Penggunungan Arafak merupakan destinasi wisata yang kaya akan keindahan alam,budaya, dan petualangan.

Anda dapat melakukan trecking,birdwatching dan bisa juga arung jeram.

Danau Anggi Gida

Danau ini merupakan dua danau besar yang terletak di ketinggian sekitar 2.950 meter di atas permukaan laut. Keindahan air danau yang bergradasi dari biru muda hingga tosca membuatnya sangat menarik.

Rumah Kaki Seribu

Rumah adat suku arafak, terbuat dari kayu kecil yang disusun menjadi satu.Dindingnya terbuat dari kulit kayu dengan atap dari ilalang.

Kota Senja Kaimana

Kota yang sering disebut-sebut sebagai Kota Senja memiliki alasan mengapa kota ini dinamakan Kota Senja.

Kaimana diberi julukan sebagai Kota Senja karena lokasinya berada pada wilayah perairan yang letaknya langsung mengarah langsung saat matahari terbenam.

Kaimana merupakan tempat destinasi wisata yang paling banyak dicari dan dikunjungi karena kekayaan biota laut yang tiada kalah dengan Raja Ampat.

Inialah destinasi wisata yang wajib anda kunjungi.

Mengulas Pesona Papua Barat-Menjelajahi Indonesia Timur

Teluk Triton

Teluk Triton sering dibandingkan dengan Raja Ampat dan mendapat julukan “Raja Ampat Kedua” karena Keindahan alamnya dan Pulau-Pulau kecil yang terbentu menyerupai seperti pulau-pulau yang ada di Raja Ampat.

Pulau venue

Pulau venue merupakan pulau yang terletak bagian barat Kaimana.Tempatini dihiasi dengan pohon kasuri yang rindang dan sejuk.Memiliki panjang 700 meter dengan lebar 300 meter.

terimaksih telah membaca artikel kami. kUnjungi website kami untuk info lebih lanjut di pesonapapua.com

JANGAN PERNAH SUNGKAN Menghubungi Kami
Bertanya = Silaturahmi = Membuka Pintu Rezeki.

Kami selalu menyajikan HALAL FOOD selama tour di disini / Papua, sehingga sangat aman & nyaman terutama bagi wisatawan muslim..

Bagikan:

JANGAN PERNAH SUNGKAN Menghubungi Kami
Bertanya = Silaturahmi = Membuka Pintu Rezeki.